Hari Bumi Juga Diperingati di Toraja Utara

Rantepao - memperingati Hari Bumi Nasional yang jatuh pada tanggal 22 April 2016 kemarin ditandai dengan aksi bersih-bersih kota dan penanaman pohon atau penghijauan lingkup Kabupaten Toraja Utara dengan melibatkan seluruh unsur masyarakat.

Kegiatan yang dibuka secara resmi oleh Bupati Toraja Utara Kalatiku Paembonan ini diikuti sejumlah pegiat dan komunitas, antara lain dari Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI), komunitas Fotografer, Pecinta Alam, Aktivis Lingkungan Hidup yang dipelopori oleh Pemerintah Kabupaten Toraja Utara.

Dalam sambutannya Bupati Toraja Utara mengaturkan terima kasihnya pada masyarakat dan seluruh jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) yang ikut merayakan Hari Bumi di Toraja Utara bertema "Save Earth Free From Rubbish"

Bupati juga mengimbau seluruh masyarakat agar menjaga lingkungan salah satunya dengan melakukan penghijauan di sekitar rumah terlebih dahulu, baru menuju objek yang luas, demikian harap Bupati Toraja Utara.

Terlihat pula sejumlah siswa Sekolah Dasar, SMP, SMA dan SMK Sederajat berbaris dilengkapi peralatan pendukung seperti sapu, skop sampah, masker dan peralatan lainnya sebelum melakukan bersih lingkungan dan penghijauan. Di pengujung acara, dilakukan penyerahan secara simbolis sepatu dan tempat sampah non organik bersama dinas lingkungan hidup.(Basry/Humas. Editor : Iccank)

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »

Cerdas, Bersahaja dan Relijius

Cerdas, Bersahaja dan Relijius