Jelang Pilkades Serentak, Cakka Briefing 282 Calon Kades Se-Luwu

BELOPA - Ruang pola Andi Kambo Kantor Bupati Luwu, Selasa 17 November penuh sesak. Sebanyak 282 Calon Kepala Desa yang akan mengikuti Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di 91 desa se Kabupaten Luwu dikumpulkan Bupati Luwu, HA Mudzakkar, jelang pelaksanaan Pilkades serentak yang akan digelar 26 November 2015 mendatang.
Dikutip dari PalopoPosOnline, dalam sambutannya, Bupati Luwu, HA Mudzakkar di hadapan 282 calon kepala desa mengungkapkan, atas nama Pemkab Luwu pihaknya berharap pelaksanaan Pilkades serentak ini dapat dilalui 282 Calon Kepala Desa dengan suasana yang sejuk, aman, dan damai, serta beretika dan bermartabat. 
"Silahkan mengikuti pesta demokrasi dengan sebaik-baiknya. Lewatilah pesta demokrasi ini dengan baik aman dan damai serta beretika. Jika ada kecurangan dibawah silakan menyampaikan aspirasi dengan beretika dan menjunjung tinggi nilai-nilai budaya kita. Saya sangat berbangga dengan seluruh calon kepala desa di Kabupaten Luwu ini dan semuanya punya kelebihan satu sama lain," ungkap HA Mudzakkar Selasa kemarin (17/11).
Cakka, sapaan akrab Bupati Luwu dua periode ini mengatakan, pihaknya berpesan kepada calon kepala desa yang akan berkompetisi di pesta demokrasi Pikades serentak ini agar berkompetisi dengan bersih, dan tidak menggunakan kampanye hitam. 
"Jika dalam kompetisi nanti ada yang kalah, maka terimalah kekalahan itu. Dan peliharalah kelebihan yang kita miliki itu untuk kita optimalkan membangun desa. Dan bagi calon kepala desa yang menang, saya minta amanahlah dalam mengemban tugas sebagai kepala desa. Berdayakan perangkat desa, berikan haknya aparat desa dan jangan mengganti aparat desa yang sudah ada. Serta yang tidak kalah pentingnya, jangan angkat istrinya sebagai perangkat desa dan angkatlah bendahara yang tegas dan memiliki tanggungjawab dalam tugasnya," pesan HA Mudzakkar.
Ketua panitia Pilkades tingkat Luwu, Hasman R Djano SE, didampingi Kabag Hukum Setdakab Luwu, Achyar Kasim SH, MH mengatakan, dari 207 desa di kabupaten Luwu, sebanyak 91 desa yang akan menggelar Pilkades serentak tahap I ini, yang tersebar di 21 kecamatan, dimana jumlah bakal calon kepala desa yang mendaftar sebanyak 317 orang namun yang berhasil ditetapkan menjadi calon kepala desa sebanyak 282 orang. "Jumlah total daftar pemilih tetap dari 91 desa yang melaksanakan Pilkades ini sebanyak 79.298 jiwa. Insya Allah mereka yang menang dalam Pilkades ini akan dilantik pada 26 Januari 2016 mendatang," tandas Hasman R Djano.(PP/Iccank)

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »

Cerdas, Bersahaja dan Relijius

Cerdas, Bersahaja dan Relijius